Saat ini Indonesia masih mengalami ketergantungan terhadap pasokan material baja yang berkualitas di sektor konstruksi. Untuk itu, Kementerian PUPR mendorong penggunaan baja berkualitas di sebagai cara mencegah impor pasokan material bahan bangunan dari luar negeri. Hal ini tentu mendorong pembangunan infrastruktur berbasis rantai pasok baja konstruksi produksi dalam negeri.
Pentingnya Penggunaan Baja Berkualitas dalam Pembangunan Nasional
Dalam sesi apresiasi konsumen yang diselenggarakan oleh PT. Gunung Raja Paksi Tbk, Direktur Kelembagaan dan Sumber Daya Konstruksi Kementerian PUPR Nicodemus Daud menyampaikan, pentingnya penggunaan material baja berkualitas dalam negeri. Ia juga menyampaikan apresiasi terhadap PT. Gunung Raja Paksi Tbk yang menyediakan material baja berkualitas tinggi untuk mendukung pembangunan infrastruktur di Indonesia sehingga mengurangi ketergantungan impor bahan material dari luar negeri. Selain itu, dengan adanya produsen material baja berkualitas mampu mendorong pertumbuhan industri baja dan konstruksi di Indonesia.
Selain mendorong penggunaan baja berkualitas dalam negeri, Nicodemus Daud juga menambahkan pentingnya standarisasi baja melalui Standar Nasional Indonesia (SNI) agar kualitas baja yang digunakan dalam industri konstruksi terjamin, aman, dan berstandar nasional. Ia juga menyadari bahwa baja berkualitas mampu menahan guncangan gempa yang terjadi di Indonesia, mengingat secara geografis Indonesia berada di wilayah Cincin Api (Ring of Fire).
Acara tersebut menjadi momen penting untuk para pemasok baja berkualitas yang ada di Indonesia dengan pemangku kepentingan lainnya dalam industri konstruksi untuk mewujudkan pasok produk baja konstruksi dalam negeri yang lebih andal, berdaya saing, dan berkelanjutan. 10 tips meningkatkan produktivitas proyek konstruksi.
Manfaat Baja Berkualitas
Baja berkualitas memiliki beberapa manfaat untuk pembangunan infrastruktur di sektor industri konstruksi:
1. Daya Tahan dan Kekuatan
Baja berkualitas memiliki daya tahan yang lebih tinggi dibandingkan dengan baja biasa sehingga secara struktur akan lebih kuat dan tahan lama.
2. Efisiensi Konstruksi
Baja berkualitas memiliki fleksibilitas yang tinggi, mudah dipotong, dan dibentuk sehingga dapat mempercepat proses konstruksi.
3. Memiliki Pengetahuan tentang Baja Berkualitas
Dengan memilih baja berkualitas, Anda memiliki pengetahuan tentang mana besi yang berkualitas dan yang bukan meliputi jenis, bahan besi yang digunakan, ukuran, dan berat besi.